Membulatkan ke Atas dari Kelipatan Angka: Fungsi CEILING.MATH

Fungsi CEILING.MATH memiliki kemiripan dengan fungsi CEILING yaitu digunakan untuk membulatkan angka ke atas dari kelipatan angka tertentu. Perbedaan dengan fungsi CEILING.MATH adalah pada CEILING.MATH argumen signifikansi merupakan opsional dengan nilai default 1. Dan pada CEILING.MATH terdapat argumen mode yang jika dipilih 0 (default) pembulatan negatif akan mendekati nol. Sedangkan jika dipilih 1 pembulatan negatif akan menjauhi nol.

Untuk menggunakan fungsi CEILING.MATH, caranya:

CEILING.MATH (nilai,[signifikansi],[mode])

angka: Nilai yang akan dibulatkan ke atas.

signifikansi [opsional]: Angka yang dijadikan kelipatan untuk menentukan pembulatan. Nilai default 1.

mode [opsional]: jika bernilai 0 (default), maka pembulatan negatif akan mendekati nol sedangkan jika bernilai 1, pembulatan negatif menjauhi nol.

D11=CEILING.MATH(B11;C11;0)

Catatan:

  • Fungsi CEILING.MAT memiliki kemiripan dengan fungsi MROUND, bedanya CEILING.MATH selalu membulatkan ke atas.
  • Argumen mode tidak memiliki pengaruh pada bilangan positif.

Baca Juga:

edwinls

Leave a Comment